Peduli Terhadap Para Sesama, Babinsa Mendoyo Dauh Tukad Kodim 1617/ Jembrana Bersama Organisasi Sosial Dharma Kerthi Bagi bagikan Paket Sembako Kepada Lansia

Kodim 1617/Jembrana | Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama sekaligus untuk meringankan ekonomi warga menjelang hari raya Galungan dan Kuningan, Babinsa Desa Mendoyo Dangin Tukad Koramil 1617-02/Mendoyo bersama Organisasi Sosial Dharma Kerthi Desa Mendoyo Dangin Tukad menyerahkan bantuan sosial kepada masyarakat.

Bantuan sosial berupa 50 paket sembako yang berisikan beras, mie instan dan minyak goreng diberikan kepada para lansia. Penyalurannya pun dilakukan secara Door To Door, Minggu (05/06/2022)

Babinsa Desa Mendoyo Dangin Tukad Koramil 1617-02/Mendoyo Serda Putu Gede Wiantara dalam kesempatan tersebut mengatakan paket sembako berasal dari Ketua Organisasi Sosial Dharma Kerthi Desa Mendoyo Dangin Tukad yang diberikan kepada para lansia sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Dirinya sangat mengapresiasi atas kepedulian Organisasi Sosial Dharma Kerthi terhadap kesulitan ekonomi warga terutama para lansia dan masyarakat kurang mampu ditengah Pandemi Covid-19 saat ini.

“Semoga bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi warga kami, dan kedepannya semakin banyak para donatur maupun organisasi yang peduli terhadap sesama, Harapannya, semoga dengan perhatian dan bantuan yang diberikan ini warga bisa memanfaatkannya denagn sebaik mungkin dalam memenuhi kebutuhan sehari hari,” Ucap Serda Putu Gede Wiantara.

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai