Kegiatan Pendisiplinan Protkes dan Razia Vaksinasi Terus Digelar Oleh Aparat Gabungan di Jalan Dengan Menyasar Pengendara Yang Beraktifitas di Wilayah Kab. Jembrana

Kodim 1617/Jembrana | Aparat gabungan TNI Polri dan Satpol PP terus menggelar Pendisiplinan Protkes dan Razia Vaksin (pemeriksaan) terhadap para pengendara baik roda dua maupun roda empat yang melintas di Jalan Pahlawan Negara. Razia Gabungan yang digelar dilaksanakan guna menjaga kedisiplinan warga terhadap protkes dan pemeriksaan terhadap kelengkapan surat (sertifikat) vaksinasi Covid-19, Sabtu (11/06/2022)

Petugas gabungan yang terdiri dari Personel Kodim 1617/Jembrana, Polres Jembrana dan Satpol PP, menegur kedisiplinan protkes serta menghentikan dan memeriksa surat kelengkapan surat sertifikat vaksinasi. Bagi pengendara yang tidak bisa menunjukan sertifikat vaksinasi (belum divaksinasi) baik tahap I, tahap II maupun vaksinasi booster diarahkan untuk menerima vaksinasi di gerai vaksinasi Polres Jembrana. Selanjutnya pengendara yang terjaring tersebut akan diperiksa tim medis dan apabila memenuhi persyaratan maka akan langsung diberikan  vaksinasi.

Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Hasrifuddin Haruna, S.Sos dalam kesempatan tersebut menuturkan operasi gabungan yg dilakukan guna penanggulangan Covid-19 oleh petugas dilapangan terus dilakukan guna semakin tingginya kesadaran protkes warga dan untuk percepatan pencapaian target vaksinasi nasional. Masyarakat yang terjaring razia yang sama sekali belum menerima vaksin baik tahap I, Tahap II dan III (booster) selanjutnya akan diperiksa tim medis,  apabila memenuhi persyaratan maka akan langsung diberikan vaksinasi oleh tenaga medis dari Dinas Kesehatan dan Polres Jembrana

“Razia Vaksinasi akan terus digelar oleh petugas gabungan guna percepatan vaksinasi nasional sehingga percepat terciptanya herd immunity atau kekebalan kelompok,” Sambung Dandim Haruna.

Lebih lanjut Dandim Haruna mengatakan bagi warga yang belum menerima vaksinasi agar dengan penuh kesadaran datang ke gerai vaksinasi yang sudah disiapkan oleh pemerintah untuk menerima vaksinasi baik vaksinasi tahap I, tahap II maupun tahap III (Booster).

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai