Aksi Jumat Bersih, Babinsa Gumbrih Ikuti Gotong Royong Pemotongan Rumput Dan Pembersihan Sampah

Jembrana | Babinsa Gumbrih Koramil 1617-04/Pekutatan Pelda Ketut Suburyana bersama Aparatur Desa Gumbrih melakukan aksi Jumat bersih dengan gotong royong pemotongan rumput liar yang dilanjutkan dengan pembersihan sampah di Lapangan Umum Banjar Pasar, Desa Gumbrih, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana,  Jumat (02/12/2022)

Saat di konfirmasi, Pelda Ketut Suburyana menuturkan aksi pembersihan sampah sebagai wujud kepedulian terhadap kebersihan lingkungan guna menciptakan lingkungan yang bersih dan indah.  Selain itu pemotongan rumput liar secara rutin juga sangat penting dalam menjaga keindahan dan keasrian lingkungan sekitar sekaligus dapat mencegah menjadi tempat bersarangnya nyamuk maupun binatang buas seperti ular.

“Kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sangat penting guna menciptakan lingkungan yang bersih dan mencegah terjadinya wabah penyakit,” ucapnya

Menurut Pelda Ketut Suburyana, dirinya bersama Bhabinkamtibmas dan Aparatur Desa Gumbrih secara rutin melakukan pembersihan lingkungan dengan lokasi yang berbeda bahkan dalam dalam aksi pembersihan lingkungan kerap melibatkan masyarakat dan aparat terkait di desa. Dirinya berharap dengan adanya aksi pembersihan sampah dapat memberikan contoh sehingga timbul kesadaran masyarakat untuk bersama sama menjaga agar lingkungan tetap bersih.

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai