Kenang Jasa Para Pahlawan Di Hari Juang TNI AD Ke 77 Tahun, Kodim 1617/Jembrana Gelar Acara Ziarah Dan Tabur Bunga

Jembrana | Penghormatan sekaligus mengenang jasa para pahlawan dalam memperingati Hari Juang TNI AD Ke 77 Tahun 2022 digelar dengan acara ziarah dan tabur bunga oleh Kodim 1617/Jembrana. Dipimpin oleh Kasdim 1617/Jembrana Letkol (Har) I Gusti Made Seputra, acara ziarah dan tabur bunga berlangsung di Taman Makam Pahlawan (TMP) “Kesatria Kusuma Mandala” Jalan Pahlawan Negara, Rabu (14/12/2022)

Acara Ziarah dan Tabur Bunga tersebut diikuti oleh Para Danramil serta Perwira Staf Kodim 1617/Jembrana, Dansub Denpom IX/3-2 Negara, Anggota Kodim 1617/Jembrana, Anggota Batalyon Mekanis 741/GN, Anggota Sub Denpom IX/3-2 Negara, PNS Kodim 1617/Jembrana serta Ibu Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXXVI Dim 1617/Jembrana.

Disela sela acara Ziarah dan Tabur Bunga, Kasdim 1617/Jembrana Letkol (Har) I Gusti Made Seputra mengatakan Ziarah dan Tabur bunga dilaksanakan oleh segenap jajaran TNI AD yang ada diwilayah Kabupaten Jembrana dalam rangka memperingati Hari Juang TNI AD Ke 77 yang jatuh tanggal 15 Desember tahun 2022. Hal tersebut sebagai bentuk penghormatan serta mengenang jasa para pahlawan atas pengabdian dan pengorbanannya yang luar biasa kepada bangsa dan negara dalam memerdekakan NKRI

“Keteladanan para pahlawan tentunya bisa menjadi suri tauladan oleh generasi muda terutama kita sebagai anggota TNI dalam pengabdian kepada bangsa dan negara dimasa sekarang dan dimasa depan,” terang Letkol (Har) I Gusti Made Seputra

Tugas kita sebagai penerus bangsa lanjut Kasdim 1617/Jembrana, adalah melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan mengisi kemerdekaan sesuai fungsi dan profesi masing masing. Tentunya dalam mengisi kemerdekaan bukan hal yang mudah untuk itu Kasdim mengajak kepada seluruh generasi penerus bangsa untuk menumbuhkan serta menguatkan jiwa nasionalisme dan kecintaan terhadap NKRI.

Tinggalkan komentar

Rancang situs seperti ini dengan WordPress.com
Mulai