
Jembrana | Bertempat di Pesisir Pantai Banjar Melaya Pantai, Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Anggota Koramil 1617-03/Melaya bersama sama dengan Yayasan “Dompet Sosial Madani”, Aparat Kecamatan, Aparat Pemerintahan Desa Melaya dan Instansi terkait lainnya melaksanakan penanaman pohon Mangrove. Jumat (25/02023).
Pgs. Danramil 1617-03/Melaya, Lettu Inf I Made Sujana Arianta yang hadir saat pelaksanaan kegiatan tersebut mengatakan Dirinya sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan yang sangat positif yang dilaksanakan tersebut.
“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menciptakan ekosistem baru yang memberikan banyak manfaat bagi keseimbangan lingkungan hidup pencegahan abrasi pantai dan berdampak multiguna bagi perekonomian masyarakat serta sebagai bentuk dukungan kepada pemerintah terhadap program rehabilitasi Hutan Mangrove Nasional,” ungkapnya.
Pgs. Danramil 1617-03/Melaya berharap agar warga masyarakat menjaga dan merawat pohon mangrove yang sudah ditanam hari ini dan mengajak warga terutama warga yang bertempat tinggal di sekitar lokasi penanaman agar turut menjaga dan merawat tanaman mangrove yang sudah ditanam dan yang paling utama adalah menjaga kebersihan lingkungan dan tidak membuang sampah di pantai.
Selesai melaksanakan kegiatan penanaman pohon Mangrove di lanjutkan dengan pelepasan anak Penyu atau Tukik, Pembersihan sampah sampah plastik dan pemberian bantuan sembako kepada warga masyarakat di sekitar lokasi. (Pendim Jbr/Red).